-->

Notification

×

Iklan





Bersama SPPG, Sekcam dan Kasi PM Kec. Gunung Kaler Distribusikan Makanan Siap Saji untuk Warga Banjir

27 Jan 2026 | Januari 27, 2026 WIB | 0 Views Last Updated 2026-01-27T07:43:16Z


BantoraNews7
, KAB. TANGERANG - Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) merupakan unit pelaksana teknis (dapur umum) di bawah Badan Gizi Nasional yang bertugas memproduksi dan mendistribusikan makanan bergizi untuk program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi anak sekolah, balita, dan ibu hamil. 


Namun, kali ini SPPG Mutiara Bangsa Gunung Kaler bukan hanya memberikan makan gratis anak sekolah, di musim banjir SPPG juga turut peduli kepada warga yang terdampak banjir wilayah Kec. Gunung Kaler. 


Bersama Sekcam Gunung Kaler H. Subhan, S. IP., M. SI., didampingi Kasi Pemberdayaan Masyarakat Faisal Yusuf, SE, Kepala SPPG Yogi, berikan makanan siap saji untuk warga yang terdampak banjir Kec. Gunung Kaler, Desa Kedung, Desa Gunung Kaler dan Desa Kandawati. 


Sekcam Gunung Kaler H. Subhan, S. IP., M. SI dalam memberikan makanan kepada warga Desa Kedung mengatakan, ini adalah bentuk kepedulian dari pemerintah Kecamatan dan SPPG, takutnya susah masaknya ini ada makanan yang tinggal dimakan. 


"Yang sabar ya bu, kami belum bisa memberikan banyak, tapi kami terus upaya agar penderitaan ini cepat berlalu, ini makanan tinggal dimakan saja ga usah dimasak lagi, insya Allah semua kejadian pasti ada hikmahnya," Ujar Sekcam sambil memberikan bungkusan makanan. 


Kepala SPPG Mutiara Bangsa Yogi, juga mengungkapkan, Makanan gratis ini akan ia jadwalkan untuk selanjutnya, sehubungan dengan kondisi wilayah Gunung Kaler yang banjirnya makin meluas. 


"Makanan gizi gratis buat masyarakan terdampak banjir ini mungkin bisa berkelanjutan, mengingat kondisi wilayah Gunung Kaler banjirnya makin meluas, mudah-midahan aja," Ujarnya. 


(Red) 

×
Berita Terbaru Update